Kututup mata dan telingaku dari semua yang ada di depanku
Kubiarkan mereka bertindak apapun yang mereka suka
Kutetapkan langkahku menuju kedamaian yang sunyi
Kuingat selalu petuah lama yang telah menuntun hidupku
Tak terkira besarnya cobaan yang harus kulalui
Tak terhingga tetes air mata yang telah jatuh membasuh lukaku
Tak terduga godaan hidup yang terus datang silih berganti
Tapi tak akan dapat mengusik diamku dalam rasa yang tersia
Kini ku akan terus melangkahkan kaki
Menuju kehidupan yang kekal abadi
Hingga tiada lagi yang berani menyakiti
Ku akan terus melangkah sendiri hingga akhir nadi
Selamat datang wahai peri alam mimpi
Tunggulah kedatanganku di singgasanamu
Aku akan datang menemuimu di kerajaanmu
Membawa segenap mimpi yang akan terus abadi
Jumat, 08 Agustus 2008
Kedamaian Mimpi
Diposting oleh
yuliani indri lestari
di
02.05
Label: lyric hati
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar